Industri esport adalah industri yang terus berkembang dan tumbuh pesat dalam beberapa tahun terakhir. Di masa pandemi, industri ini mengalami peningkatan yang luar biasa. Banyaknya olahraga dan hiburan yang dibatalkan selama pandemi.
Alternatif yang dapat diakses dari rumah adalah esports. Ini membuat esports yang memiliki kemampuan untuk diproduksi dan ditayangkan dari jarak jauh menjadi pilihan yang populer selama masa pandemi.
Profesi di Industri Esports
Terdapat beragam profesi di industri olahraga elektronik ini. Tidak hanya pemain, namun banyak profesi lain seperti pelatih, kru dan lainnya. Esports tidak hanya tentang bermain game, namun juga manajemen acara, penjualan sponsor, pemasaran, produksi video dan lainnya.
Industri gaming Indonesia berbanding lurus dengan kepopuleran esports. Esports diyakini memiliki potensi dan peluang karir bagi peminatnya. Kepopuleran esports juga dapat mendorong industri kreatif di Indonesia.
Beberapa profesi yang bisa dijadikan sebagai peluang karir bagi para peminat di bidang ini, di antaranya adalah:
1. Pemain Profesional
Esports telah berkembang pesat dalam beberapa tahun terakhir dan banyak acara turnamen internasional. Acara turnamen seperti League of Legends World Championship dan The International Dota 2 menawarkan sejumlah hadiah yang nominalnya mencapai jutaan dolar.
Pemain dapat menerima hadia besar dan memiliki jenjang karir yang menjanjikan jika bisa menunjukkan keterampilan dan bakat yang cukup. Namun, untuk mendapatkan hadiah yang besar tentunya perlu untuk menjadi pemain yang profesional.
Pemain profesional yang memiliki jam terbang yang banyak dapat bersaing di level tertinggi. Kompetisi di industri ini sangat ketat sehingga hanya sebagian kecil dari pemain esports yang dapat memenuhi syarat untuk menjadi pemain profesional.
Untuk menjadi pemain profesional tentunya memiliki beberapa tantangan. Tantangan dalam berkarir sebagai pemain profesional adalah persetujuan dari orang tua. Cara terbaik untuk mendapatkan izin adalah dengan memberikan pembuktian secara langsung dengan prestasi.
2. Manajer Acara Esports
Selain pemain, industri ini juga menawarkan banyak peluang karir di bidang manajemen acara. Acara seperti turnamen dan kejuaraan tentunya membutuhkan manajer acara yang terampil dan terorganisir. Ini tentu akan berpengaruh pada acara yang berjalan dengan lancar.
Manajemen acara bertanggung jawab untuk merencanakan segala aspek dalam acara seperti memilih lokasi, mengatur logistik, dam memastikan bahwa acara berjalan sesuai rencana.
3. Penjualan Sponsor
Salah satu yang menjadi sumber pendapatan dalam industri esports adalah penjualan sponsor. Perusahaan tertarik untuk memasuki pasar esports dan menjadi sponsor untuk acara atau tim esports. Pekerjaan dalam penjualan sponsor adalah mencari sponsor dan melakukan negosiasi.
Penjualan sponsor di bidang ini harus ahli dalam menjual dan berbicara dengan baik. Selain itu, pekerjaan menjadi penjual sponsor menjadi menjanjikan karena selama peminat esports makin banyak, maka acara turnamen juga akan terus ada.
4. Analis Esports
Analisis dibutuhkan untuk membantu pemain dan tim dalam memahami permainan dan strategi lawan. Analis esports melakukan analisis data dan membantu pemain untuk mengembangkan strategi yang efektif.
Analis dapat memberikan komentar selama pertandingan dan dapat membantu penonton untuk memahami permainan. Orang yang bekerja di bagian ini harus memiliki pengetahuan yang mendalam tentang permainan dan memiliki kemampuan analisis yang kuat.
5. Jurnalis Esports atau Content Creator
Industri esports memerlukan jurnalis yang meliputi berita terbaru dan acara di dunia esports. Jurnalis dapat menulis artikel dan membuat konten berita tentang turnamen, pemain, tim, dan tren industri. Content creator juga dapat membantu dalam melakukan promosi pada acara.
Konten untuk dunia esports sangat beragam, contohnya adalah streaming, jurnalisme, videografi, dan fotografi. Peluang karir di bidang content creator esports dapat dilakukan selama ada acara turnamen esports.
Atlet Esports Indonesia yang Berprestasi
Industri esport di Indonesia juga memiliki sejumlah atlet yang berprestasi di mancanegara. Ini semakin membuat nama Indonesia semakin diperhitungkan dalam kompetisi esports internasional. Beberapa atlet esports yang berkiprah di mancanegara adalah:
1. Rizky Faidan
Atlet esports PES (Pro Evolution Soccer) yang berhasil lolos ke babak final kejuaraan dunia PES 2019 di Emirates Stadium, Inggris. Selain itu, Rizky juga berhasil menjuarai Toyota E-League dan membuat timnya menjuarai Thai e-League Pro 2021.
2. Kevin Susanto
Kevin susanto dikenal dengan nama xccurate, Kevin Susanto merupakan salah satu atlet e-sports professional CS:GO di Indonesia yang berprestasi dengan meraih juara pertama StarLadder & ImbaTV Invantional Chongqing 2018.
3. Made Bagas Pramudita
Made Bagas Pramudita menjadi atlet esport PUBG Mobile yang berhasil membawa tim Bigetron RA menjadi juara pada turnamen PUBG Mobile World League 2020 – Season 0: East, dan PUBG Mobile Pro League – Fall Split 2020: Southeast Asia.
Seperti industri lainnya, industri esports memiliki banyak peluang karir dengan berbagai jenis profesi. Mulai dari pemain hingga menjadi analis esport. Oleh karena itu, pada saat ini industri ini dapat memberikan peluang karir menjanjikan.