Tempat Wisata Durian di Indonesia Paling Terkenal

Meskipun durian adalah buah musiman, namun tidak ada salahnya merencanakan diri jalan-jalan ke berbagai tempat wisata durian di Indonesia yang sangat menarik dikunjungi. Anda bisa melakukan berbagai jenis kegiatan dan kuliner yang unik dan baru di tempat-tempat ini serta meningkatkan pengetahuan seputar durian khususnya durian lokal Indonesia.

Durian memang sangat spesial bagi banyak masyarakat Indonesia karena rasanya sangat unik membuatnya susah digantikan dengan buah lain. Bahkan dengan banyaknya varian olahan baik makanan dan minuman dari daging durian tidak lantas membuat buah asli ditinggal.

Dengan tingginya minat akan daging buah ini baik segar, beku hingga dalam bentuk olahan membuat bisnis yang bergerak dalam bidang ini sangat banyak termasuk bisnis wisata durian di Indonesia sudah banyak tersebar di seluruh wilayahnya. Buah asal Asia Tenggara ini memang layak dikembangkan lebih lagi mengingat rasa tiap-tiap jenis berbeda-beda dan unik khususnya varian asli Indonesia berikut.

Wisata Durian Di Pulau Jawa

Agrowisata Bhakti Alam Farm di Pasuruan Jawa Timur ini bisa menjadi pilihan pertama Anda jika tinggal di Jawa Timur untuk wisata durian di Indonesia. Jenis liburan yang bisa Anda nikmati cukup bervariasi mulai dari kegiatan outbound, permainan air, wisata bunga, hingga kebun binatang juga lengkap di tempat ini. Ada banyak jenis durian yang bisa Anda serta teman ata keluarga yang bisa nikmati termasuk jenis montong hingga jenis matahari.

Dari provinsi Banten terdapat wisata durian di daerah Sangkanwagi dengan jenis durian khasnya. Jenis seperti hepi dan otong menjadi andalan perkebunan ini yang punya duri berbentuk unik lengkap dengan rasa manisnya. Hasil wisata kebun durian ini, para petani di daerah ini mengalami perbaikan kondisi kehidupan.

Jawa Timur terkenal dengan banyak wisata alam termasuk durian ada juga di Sari Sawahan tepatnya Trenggalek bersama kegiatan wisata bertajuk kebudayaan Jawa yang khas. Menikmati durian secara langsung juga dapat Anda peroleh dengan situasi alam yang masih asli membuat pengalaman ini akan sangat berkesan.

Kampung Durian Desa Songgon di Banyuwangi yang juga masih di Jawa Timur khusus menyediakan berbagai varian durian asli asal daerah tersebut. Anda akan mendapat pengetahuan baru dan berkesan seputan dunia durian lengkap dengan jenis-jenisnya yang bisa Anda nikmati jika tepat masa panennya. Jenis seperti durian merah hingga durian Pelangi di tempat wisata durian di Indonesia ini menyediakan berbagai bentuk olahan seperti durian bakar.

Perkebunan durian yang juga menarik dicoba berada di Semarang dengan nama Watu Simbar. Selain mencoba varian jenis durian setempat, Anda juga akan mendapat ilmu baru seputar durian lokalnya seperti jenis sunan, bedelan, hingga blawer. Paket berwisata di kebun ini juga sangat terjangkau serta hasil buahnya bisa langsung Anda nikmati di tengah perkebunan yang jauh dari suasana perkotaan.

Kebun durian untuk kunjungan wisata durian di Indonesia yang juga bagus di Pulau Jawa berlokasi di Bogor tepatnya kebun milik Warso Farm. Pengunjung bisa mengelilingi perkebunan sambal langsung memetic buah yang sudah matang hingga mengonsumsi sendiri di lokasi membuat pengalaman ini sangat patut di coba.  Berbagai jenis durian lokal dan durian impor terhampar di perkebunan ini dengan ribuan batang pohon yang bisa langsung Anda petik. Jika sudah bosan melihat durian, juga tersedia buah naga yang cukup menarik untuk dicoba.

Wisata Durian di Pulau Sumatera

Tempat wisata durian di Medan yang wajib Anda kunjungi saat berada di Sumatera Utara ialah Ucok Durian. Warung ini adalah salah satu jenis wisata durian di Indonesia yang sangat terkenal dan menjual berbagai durian paling berkualitas hasil perkebunan lokal berbagai daerah di Sumut membuat nama tempat ini sangat rekomen untuk dicoba. Berbagai olahan atau daging durian bisa Anda nikmati dan bawa pulang dengan harga bervariasi. Lokasinya yang berada di tengah kota Medan membuat akses ke sana sangat mudah untuk menikmati suguhan Ucok Medan yang sudah terkenal di berbagai Indonesia.

Wisata Durian di Pulai Sulawesi

Lokasi wisata durian di Indonesia pada Sulawesi Barat yakni Kebun Raya Bulo yang juga cocok untuk tempat bertamasya bersama keluarga. Anda akan mendapat pengetahuan seputar bercocok tanam buah durian secara tepat selain makan daging durian langsung hasil memetic sendiri. Durian jenis montong juga tersedia di kebun ini bersama jenis durian lokal lainnya yang tidak kalah unik dan lezat rasanya.

Wisata Durian di Pulau Kalimantan

Tempat perkebunan untuk tujuan wisata durian di Indonesia yang wajib Anda kunjungi di Kalimantan Selatan ialah Meek Farm tepatnya di Banjarbaru. Uniknya tempatnya ini punya varian durian unggulan bernama Japan karena menjadi kesukaan penjajah Jepang ketika berada di daerah tersebut. Dengan harga yang sangat terjangkau Anda sudah bisa konsumsi durian dan menikmati perkebunaa buah-buahan lainnya di sini. Juga terdapat jenis wisata dan wahana lain yang bisa dinikmati bersama keluarga tersayang.

Masih di provinsi yang sama, ada tempat lain yang layak di kunjungi yakni desa Bi’ih di Banjar dengan berbagai jenis durian lokal nan enak. Spesies durian ini dijamin adalah yang terbaik di kelasnya dan sudah bisa Anda coba dengan harga yang sangat terjangkau langsung ambil dari pohonnya.

Bagaimana Perkembangan Durian Di Indonesia?

Raja buah ini memang seperti tidak ada habisnya untuk dibahas. Berbagai kegunaan mulai dari bisi, daging hingga durinya juga menurut berbagai pendapat sangatlah beragam. Sehingga memang selalu menarik membahas mengenai durian disamping bisnis termasuk wisata durian di Indonesia serta olahannya semakin menjamur.

Setiap beberapa waktu, buah durian mempunyai variasi terbaru hasil pengembangan dari jenis sebelumnya sehingga kualitas dan rasa buahnya semakin unik. Selain Indonesia, beberapa negara tetangga kita juga memeliki kuliner dan jenis durian yang unggul hasil kebun mereka sendiri. Tidak jarang buah ini di impor juga oleh Indonesia karena tinggi ketertarikan masyarakat Indonesia terhadap durian.

Perkembangan dalam buah durian terus berubah dan meningkat setiap tahunnya tergantung varietas terbaik serta rasa dagingnya yang paling banyak disukai masyarakat pada masa tertentu. Beberapa waktu terakhir ini, jenis durian musang king muncul sebagai kesukaan banyak penyuka durian dan bahkan sanggup menggeser pamor durian montong yang dulu merajai dunia durian disamping meningkatnya wisata durian di Indonesia yang juga menanam jenis impor ini.

Tren durian ini sering kali dipengaruhi oleh tren dari luar Indonesia. Negara tetangga yang juga penghasil buah ini sering lebih unggul dalam hal mengembangkan jenis baru durian dibanding dalam negeri yang hanya menanam jenis yang sudah ada. Malaysia misalnya yang benar-benar serius melakukan pengembangan jenis baru dengan membuat riset dan berbagai penelitian seputar durian hingga dihasilkan jenis musang king.

Masyarakat Indonesia khususnya lebih mudah tergiur dengan hal yang sedang viral dan baru, termasuk dalam varietas durian terbaru sehingga ketika ada hasil produk terbaru masyarakat Indonesia langsung berbondong-bondong mencobanya. Kurangnya pengenalan akan jenis durian lokal Indonesia dan pengembangannya menjadi jenis unggul membuat durian lokal kurang terkenal hingga keluar negeri. Karena memang butuh bertahun-tahun untuk menghasilkan jenis baru dan minimnya perkebunan atau wisata durian di Indonesia jika dibanding dengan wilayahnya membuat perkembangan durian kita kurang membanggakan.