Tragis! Ini 7 Daftar Tragedi Sepak Bola Dunia yang Terbesar

tragedi sepak bola dunia

Sepak bola tidak hanya memberikan hiburan, tetapi juga tragedi. Hingga kini sudah tercatat beberapa tragedi sepak bola dunia yang sangat tragis. Tentu, hal itu menyisakan duka mendalam bagi seluruh pihak.

Banyak faktor yang menyebabkan terjadinya kejadian tersebut. Mulai dari kesalahan teknis, human error, dan lain-lain. Nah, berikut kami berikan 7 tragedi di dunia sepak bola dunia yang terparah.

Inilah 7 Daftar Tragedi Sepak Bola Dunia yang Terparah

1. Tragedi Ghana

Pertandingan antara Hearts of Oak melawan Asante Kotoko menimbulkan tragedi besar pada 5 Mei 2001 di Ghana. Hal itu bermula ketika pendukung Tim Ghana turun ke lapangan dan membuat kisruh.

Melihat kericuhan itu, polisi menggunakan anjing dan tongkat untuk menghentikan kerusuhan yang terjadi. Hal itu menjadikan pendukung lainnya menjadi marah.

Akhirnya, polisi menggunakan gas air mata untuk menghentikan kekacauan tersebut. Tetapi hal itu justru menimbulkan masalah yang lebih parah.

2. Tragedi Peru

Kerusuhan sepak bola yang paling parah pernah terjadi di Peru. Bahkan, kejadian ini menduduki peringkat pertama dalam daftar tragedi sepak bola dunia yang terbesar. Ada 328 orang yang tewas dalam kejadian itu.

Kejadian yang terjadi pada 24 Mei 1964 itu bermula dari pertandingan antara Tim Nasional Peru melawan tim dari Argentina. Pada menit terakhir, Peru berhasil mencetak gol tetapi dianulir oleh sang wasit yaitu Eduardo Pazos. Pendukung Tim Peru merasa bahwa wasit memihak Argentina.

Hal itu mengakibatkan seorang penonton berlari ke tengah lapangan untuk memukul wasit. Kemudian, disusul oleh penggemar lainnya dan menjadikan polisi turun tangan dengan menggunakan tongkat dan anjing.

Tentu, itu menjadikan supporter semakin kisruh dan akhirnya polisi menggunakan gas air mata untuk meredam keributan.

3. Tragedi Accra

Accra Sport Stadium pernah menjadi saksi bisu terjadinya tragedi besar di Ghana. Peristiwa itu terjadi pada 5 September 2001. Tercatat ada 126 orang yang tewas dalam kejadian tragis tersebut.

4. Tragedi Heysel

Final Piala Dunia yang diadakan di Stadion Heysel, Belgia, menjadi lokasi peristiwa mematikan di dunia sepak bola Eropa. Pada 29 Mei 1985 diadakan pertandingan antara Liverpool dan Juventus. Kejadian bermula saat terjadi kerusuhan di tribun penonton, yaitu di Blok Z.

Tragedi tersebut menewaskan 39 orang. Sementara itu, 600 orang mengalami luka-luka. Karena peristiwa inilah, selama lima tahun klub-klub di Inggris dilarang untuk bertanding di level internasional.

5. Tragedi Hillsborough

Liverpool bukan hanya menjadi klub sepak bola terbesar dunia yang menorehkan banyak prestasi, tetapi juga tragedi. Sejarah kelam menghiasi beberapa pertandingan Liverpool, termasuk di Hillsborough. Kejadian tragis itu terjadi pada 15 April 1989.

Pada peristiwa itu ada 97 orang yang dinyatakan tewas. Mereka adalah anak-anak, wanita, dan pria yang merupakan supporter. Kejadian ini terjadi ketika Liverpool bertanding melawan Nottingham Forest di Stadion Hillsborough milik Sheffield Wednesday.

6. Tragedi Ellis Park

Salah satu tragedi sepak bola terparah di dunia adalah kejadian yang terjadi di Ellis Park. Pertandingan antara Orlando Pirates dan Kaizer Chiefs yang dilaksanakan pada 11 April 2001.

Namun, ternyata liga tersebut berubah menjadi tragedi mengerikan ketika penonton membludak dan berebut tempat duduk. Stadion Ellis Park di Afrika Selatan tersebut akhirnya menjadi tempat bagi 43 orang yang tewas dalam kejadian naas itu.

7. Tragedi Kanjuruhan

Tragedi yang satu ini terjadi di Malang, Indonesia. Pertandingan antara Arema FC melawan Persebaya pada Liga 1 itu menewaskan 130 orang. Stadion Kanjuruhan yang terletak di Malang tersebut juga sempat viral di media sosial pada Oktober 2022 lalu karena kejadian ini.

Kejadian itu dipicu oleh supporter Arema FC yang tidak terima dengan kekalahan tim idola mereka. Akhirnya mereka turun ke lapangan dan polisi melakukan upaya peredaman kekisruhan dengan menembakkan gas air mata. Tentu, hal ini menjadi duka mendalam bagi sepak bola Indonesia.

Itulah daftar tragedi sepak bola dunia yang paling parah. Semua pihak harus berbenah dan berupaya agar tidak ada lagi catatan tragis di sejarah sepak bola dunia. Karena bagaimanapun, nyawa lebih penting dari sekadar pertandingan sepak bola.