Mungkin banyak yang belum tahu bahwa terdapat fakta menarik Facebook. Facebook sendiri merupakan sebuah aplikasi untuk bertukar pesan, update status dan berjualan. Facebook juga merupakan sebua raksasa teknologi yang dibangun oleh Mark Zuckerberg.
Kisah pendiri Facebook ini juga diangkat menjadi sebuah film beberapa tahun silam dengan judul The Facebook. Ternyata ada banyak fakta menarik terkait Facebook yang jarang diketahui oleh orang. Apa saja faktanya? Cobalah Anda simak beberapa fakta berikut ini.
Fakta Menarik Facebook
Sebenarnya dulu sebelum membuat Facebook Mark juga sempat membuat situs lain, akan tetapi yang terkenal sampai sekarang adalah Facebook. Dulu Facebook memiliki nama lain yaitu The Facebook lalu dengan saran seorang teman kata “The” akhirnya dihapuskan. Berikut fakta menarik lain pada Facebook.
1. Alasan Facebook Berwarna Biru
Anda mungkin bertanya-tanya mengenai Facebook yang berwarna biru sebenarnya apa alasannya? Hal ini karena Mark Zuckerberg adalah laki-laki yang buta warna merah atau hijau. Mark hanya bisa melihat warna biru saja dan inilah yang menjadi dasar bahwa Facebook menggunakan warna biru.
2. Nama Pertama Facebook
Seperti penjelasan sebelumnya mengenai nama pertama Facebook, dulunya bernama thefacebook.com. Dulu Facebook hanya dapat diakses oleh mahasiswa yang berkuliah di Universitas Harvard saja. Kemudian atas usulan dari temannya yang juga merupakan pendiri dari Napster bernama Sean Parker.
Sean Parker kemudian memberikan saran kepada Mark untuk mengubah nama thefacebook.com menjadi Facebook saja. Nama itu diubah pada tahun 2005 dan masih digunakan sampai saat ini. Perubahan nama tersebut terjadi setelah sebelumnya Facebook mendapatkan investasi pertamanya.
Investasi pertamanya diberikan langsung oleh pendiri PayPal yang bernama Peter Theil. Adapun jumlah investasi yang diberikan sebesar $500.000. Inilah salah satu fakta menarik Facebook yang jarang orang ketahui.
3. Awal Mulai Tombol Like
Mungkin hal yang satu ini luput dari perhatian Anda, mengapa tulisan pada fitur Facebook tersebut Like bukan tulisan lain? Sebenarnya sebelum berubah nama menjadi “like” Mark dan kawan-kawan menggunakan kata “awesome.”
Akan tetapi tidak lama kemudian nama itu berubah menjadi “like” yang Anda kenal sampai saat ini. Tombol like berfungsi untuk menyukai sesuatu bisa berupa foto atau status. Saat ini ketika Anda menyukai sebuah postingan tertentu maka akan muncul berbagai emoticon yang unik dan lucu.
4. Memiliki 70 Bahasa
Ternyata ada juga fakta menarik lain dari aplikasi Facebook. Anda harus tahu bahwa sampai saat ini Facebook sudah memiliki 70 bahasa artinya banyak pengguna yang membuat akun di Facebook. Facebook sendiri merupakan aplikasi yang terkenal dan masih eksis sampai saat ini.
Hal ini tentu akan memudahkan Anda untuk menemukan banyak teman dari berbagai negara. Anda juga bisa belajar bahasa asing dengan mengganti pengaturan bahasa pada aplikasi Facebook. Tentu saja Anda bisa menggunakannya dalam Bahasa Indonesia.
5. Mengunggah Ratusan Juta Foto
Seperti penjelasan berikutnya mengenai fakta menarik Facebook yang bisa dioperasikan dalam 70 bahasa, hal tersebut menandakan bahwa Facebook memiliki banyak pengguna dari berbagai negara. Hal tersebut tentu berpengaruh pada jumlah foto yang diunggah setiap harinya di laman Facebook.
Apakah Anda tahu bahwa ada sekitar 350 juta foto yang diunggah ke laman Facebook setiap harinya? Hal ini adalah fakta menarik yang jarang diketahui oleh orang banyak. Walaupun ada banyak sosial media lainnya tetapi keberadaan Facebook masih diakui sampai saat ini.
6. Banyak Pengguna dari Indonesia
Fakta menarik lainnya yang juga tidak kalah penting mengenai aplikasi Facebook adalah penggunanya banyak dari Indonesia. Tentu saja tidak hanya di Indonesia saja, melainkan juga negara lain seperti Filipina dan India mengalami pertumbuhan yang pesat mengenai akun Facebook.
Jumlah pengguna Facebook di Negara Indonesia sebesar 130 juta orang. Sedangkan pengguna Facebook di India sebanyak 260 juta orang. India merupakan negara yang paling banyak menggunakan Facebook.
7. Facebook Bukan Aplikasi Pertama Mark
Mark Zuckerberg sebelum membuat Facebook juga pernah membuat aplikasi lain yang hanya digunakan untuk mahasiswa Harvard yaitu Facemash. Aplikasi ini dibuat dengan meretas data mahasiswa Harvard dan banyak yang menolak ide ini.
Itulah beberapa fakta menarik Facebook yang jarang orang ketahui. Anda juga bisa melihat kisah pendiri Facebook ini dengan menonton film yang berjudul The Facebook. Selain itu Facebook sendiri merupakan sebuah aplikasi yang masih eksis sampai sekarang.